STUDI BANDING DARI (BPPTPM) KABUPATEN KEEROM DAN (BPMPPT) KABUPATEN NGAWI
Penulis : Admin Jumat,27 Maret 2015 |
Pada Minggu ke empat bulan Maret 2015 Dinas Perijinan kab. Bantul mendapat kunjungan dari Badan Pelayanan Perizinan Terpadu dan Penanaman Modal Kabupaten (BPPTPM) Kabupaten Keerom yang dimpin oleh Bpk. Lanang Eka Samuel, S.Kom dan Badan Penanaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu(BPMPPT) Kabupaten Ngawi yang dipimpin oleh Bpk. Drs. Karsmian. Tamu diterima langsung oleh Sekretaris Dinas Perijinan Kab. Bantul beserta Kepala Bidang, Kepala Seksi beserta karyawan/ti Dinas Perijinan Kab. Bantul.
Gambar 1 : Suasana penerimaan kunjungan
Pada kesempatan ini (BPPTPM) Kabupaten Keerom ingin studi banding mengenai penerapan SAP Berbasis Akrual, Pengelolaan aset daerah dan pelayanan perijinan yang ditanggapi oleh Sekretaris Dinas Perijinan beserta Pengurus barang dan penyusun neraca.
Gambar 2 : Diskusi dengan pengurus barang dan penyusun neraca
Sedangkan untuk (BPMPPT) Kabupaten Ngawi diskusi tentang prosedur pengajuan izin, proses pelayanan perijinan, prosedur pengaduan beserta proses pemecahan masalah dan Peraturan tentang pelayanan perizinan di bidang kesehatan yang ditanggapi oleh Kepala Bidang Pelayanan dan Informasi beserta Kepala Seksi Informasi dan Teknologi.