Studi Komparasi DPMPT Kab. Bantul ke DPMPTSP Kota Bogor
Penulis : Leny Yuliani, SS,M.AP Jumat,15 Desember 2017
Dalam rangka menggali informasi tentang Pelayanan Perizinan Secara Online dan Penyelenggaraan PTSP, Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu (DPMPT) Kabupaten Bantul melaksanakan Studi Komparasi ke Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Bogor Jawa Barat pada beberapa waktu yang lalu.
Rombongan DPMPT Kab. Bantul yang dipimpin oleh Kepala DPMPT Kab. Bantul diterima oleh Kepala Bidang Penanaman Modal Kota Bogor beserta stafnya. Disampaikan oleh Kepala DPMPT Kab. bantul bahwa kunjungan ke DPMPTSP Kota Bogor merupakan referensi dari Kementrian Dalam Negeri. Kota Bogor yang melayani 56 (lima puluh enam) jenis izin tersebut pada tahun ini berhasil melaunching 20 (dua puluh) jenis izin yang dilayani secara online. Tahap berikutnya yaitu tahun depan, direncanakan seluruh izin sudah online. Proses perizinan online di Kota Bogor ini sudah dimulai sejak dua tahun lalu. Sebagai salah satu tahapan dalam perizinan online ini adalah mengedukasi masyarakat dengan cara tidak menyediakan formulir hardcopy. Sehingga masyarakat dituntut untuk mengurus izin secara online. Sosialisasi secara intensif merupakan hal yang sangat penting bagi persiapan dan masa peralihan dari pelayanan secara manual menuju pelayanan secara online. Hal ini tentu menjadi bekal bagi DPMPT Kabupaten Bantul yang tahun depan akan melaunching sistem perizinan secara online ini.